Tutorialhijab.co.id; Referensi Tutorial & Model Hijab Ter-Update!

by -1131 Views
Yuk Viralkan

Tutorial Hijab
Pixabay.com

JOGJA POST – Hijab adalah kata lain yang sering digunakan muslimah jaman sekarang, untuk menyebutkan kain penutup rambut atau aurat mereka. Sebenarnya ada beberapa pendapat mengenai pengertian hijab, namun yang paling umum dan paling banyak dipakai adalah merujuk pada kain penutup kepala.

Seiring dengan perkembangan teknologi, gaya pengenaan hijab juga ikut berubah dan berkembang dalma bentuk berbagai macam model. Mulai dari yang di ikat ke belakang, disampirkan ke samping, hingga di lilitkan ke atas kepala. Bahkan, di beberapa situs pun menyediakan gambar-gambar dalam bentuk kartun muslimah berhijab saking populernya hijab.

Tidak hanya model penggunaannya, motif dan bahan kain yang digunakan juga berkembang dan muncul berbagai macam motif. Ada kain satin dengan corak bergaris, kain katun dengan motif tutul-tutul, juga berbagai bentuk animasi seperti kartun kini hadir dalam model hijab.

Jika dulu pada tahun 90 an, penggunaan hijab adalah sesuatu yang tabu dianatara masyarakat, terutama di lingkungan sekolah. Kini penggunaan hijab sudah lumrah di kalangan masyarakat, begitu juga dengan munculnya model dan motif yang beraneka ragam. Kini hijab tak sebatas kewajiban tapi juga gaya berpakaian atau fashion untuk wanita.

Anda atau mungkin teman-teman dan kerabat Anda, ad ayang baru-baru ini mingin mencoba menutup dirinya dengan kain hijab, atau mungkin Anda sendiri ingin menambah wawasan pemasangan model hijab. Namun, bingung bagaimana caranya, model apa yang patut untuk Anda, atau model bagaimana yang sedang trendy.

Kini sudah ada solusi cerdasa bagi muslimah yang ingin mempelajari berbagai macam cara menggunakan hijab, atau model hijba seperti apa saja yang cocok untuk bentuk wajah yang dimiliki. Langsung saja kunjungi website Tutorialhijab.co.id, kenapa? Karena disini ada puluhan hingga ratusan model mengenakan hijab yang trendy dan modis.

Tidak perlu beli buku tutorial mahal kemudian repot membolak-balikkan halaman selagi menjajal model kerudung yang diinginkan. Anda cukup menekan layar ponsel Anda, terhubung dengan internet, dan sampai jumpa di halaman Tutorialhijab.co.id.

Tutorialhijab.co.id; Site Terbaik Tutorial Hijab Terbaru

Singkatnya, Tutorialhijab.co.id merupakan sebuah halaman yang berisi informasi untuk muslimah yang secara khusus membahas mengenai tips penggunaan hijab. Ada beberapa pilihan sub-menu di halaman Tutorialhijab.co.id yang bisa Anda manfaatkan untuk mendapat informasi lebih seputar hijab, model, dan cara penggunaannya.

Menu pertama adalah, Home atau halaman utama, menu ini berisi informasi-informasi terbaru yang baru saja diunggah ke Tutorialhijab.co.id. Misalnya, model-model penggunaan hijab terbaru atau informasi ke-muslimahan terbaru.

Menu kedua yaitu, tutorial hijab segi empat, maksud dari kata segiempat adalah salah satu tipe jenis hijab yang biasa dipakai muslimah Indonesia. Yaitu kain berbentuk segi empat, baik bermotif maupun polos, dengan tepian di bordir atau dibuat rawis. Menu ini berisi berbagai macam model penggunaan kerudung dengan bentuk kain persegi empat.

Menu ketiga ialah, Pashmina, sama seperti Segiempat, Pashmina juga merupakan model kain yang digunakan untuk menutupi aurat muslimah di bagian kepala. Sebutan Pashmina merujuk pada kain persegi panjang seperti selendang yang digunakan sebagai hijab. Hampir sama dengan Segiempat, menu Pashmina juga menghadirkan berbagai bentuk penggunaan hijab dengan bentuk kain seperti selendang.

Selanjutnya, menu kelima, adalah Modern, kata modern merujuk kepada aktualitas model penggunaan hijab. Menu ini bisa berisi berbagai variasi penggunaan hijab dengan model kain segiempat atau pashmina. Poin intinya adalah baik segiempat atau pashmina yang berada di menu ini adalah model terbaru dari kedua model kain hijab tersebut.

Keenam, adalah menu Casual, artinya menu ini berisi berbagai macam model kerudung yang casual. Tidak dapat dipungkiri bahwa tidak semua muslimah memiliki satu pemikiran yang sama dalam mengenakan hijab. Ada yang suka dengan mode hijab yang meililit-lilit kepala, ada juga yang suka model kerudung yang simpel dan biasanya lebih suka mengenakan kerudung instan.

Jika Anda merasa diri Anda bukan salah satu dari sekian juta muslimah di Indonesia yang siap diribetkan dengan usaha memasang jarum petul dan menghubungkan ujung kain. Maka menu ini bisa sangat sesuai dengan kepribadian Anda. Model kerudung casual di menu ini memiliki konsep tidak terlalu ribet, mudah dan bisa dikenakan juga untuk menghandiri acara formal.

Kemudian adalah meu Lebaran, singkatnya merupakan menu halaman berisi berbagai macam model hijab yang bisa Anda gunakan di hari lebaran. Bagi umat islam, lebaran merupajan kata lain daripada kata hari raya.

Menyambut datangnya lebaran atau hari raya, biasanya umat islam melakukan beberapa perhiasan khusus. Seperti membersihkan rumah, membeli pakaian baru dan tak ketinggalan mempersiapkan model hijab terbaru.

Terakhir, adalah menu Inspirasi, yaitu menu yang berisi berbagai macam model penggunaan hijab yang bisa Anda sesuaikan untuk beberapa kondisi. Misalnya, adalah model hijab untuk pergi ke pesta tahun baru atau datang ke hajatan pesta kerabat atau sahabat.

Sebenarnya, tidak melulu haru berpaku pada sub judul yang tertera di halaman. Pastinya, Anda bisa menggunakan berbagai macam bentuk model hijab yang tersedia kemanapun dan bagaimanapun. Menyesuaikan dengan selera Anda dalam memilih dan menggunakan model hijab.

Misalnya Anda bisa mengenakan model hijab segiempat untuk pergi ke kampus atau mengahdiri acara formal. Anda juga bisa memilih menggunakan model hijab inspirasi untuk berkegiatan sehari-hari atau berkunjung ke pusat perbelanjaan.

Selain rentetan menu di bagian agak atas halaman Tutorialhijab.co.id, di sebelah kanan halaman, Anda juga akan menemukan kolom post terbaru. Berisi informasi mengenai postingan terbaru di halaman Tutorialhijab.co.id, bisa berupa model hijab atau informasi muslimah lainnya.

Jika ada keluhan, kritik, saran atau pesan untuk admin halaman Tutorialhijab.co.id, Anda bisa menghubungi admin dengan meng-klik menu contact diujung atasa halaman. Pada menu tersebut Anda perlu meninggalkan beberapa identitas agar admin dapat menjangkau atau memberikan feedback atas pesan yang Anda kirimkan.

Hadir sebagai situs masa kini yang memberikan informasi arahan penggunaan hijab yang modis dan trendy. Halaman tutorialhijab,com juga hadir menjamah lingkungan sosial media seperti facebook, twitter dan youtube. Jaid bagi Anda yang mungkin malas mengetik alamat web, bisa langsung mengikuti kegiatan Tutorialhijab.co.id di media sosial.

Selain itu, solusi lain bagi Anda yang mungkin  bingung mengikuti arahan penggunaan hijab di halaman Tutorialhijab.co.id. buka saja aplikasi youtube melalui handphone atau komputer Anda dan saksikan video tutorialhijab di akun youtube resmi tutorialhijab.

Nah, bagaimana? Sudah menemukan solusi dari masalah Anda dalam memilih dan mempraktekan model hijab terbaru? Kini Anda tidak perlu lagi takut ketinggalan moel hijab terbaru yang trendy dan modis.

Cukup dengan membuka website Tutorialhijab.co.id atau mengikuti aktifitas tutorialhijab di akun sosial medianya. Anda bisa menjadi yang terdepan dalam menggali inspirasi hijab fashion dan busana muslim. Tak lupa pula Anda pun dapat tutorial penerapan model hijab di kalangan muslimah masa kini.

Selamat mencoba menerapkan model hijab masa kini….


Yuk Viralkan

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *