Nuansa Modern ala Barat di Tickle Hotel

by -1490 Views
Review Tickle Hotel
pegipegi.com

JOGJA POST – Menghabiskan masa liburan di Jogja adalah pilihan yang tepat. Tanah Jogja sangat kaya dengan tempat wisata menarik yang sayang jika tidak dikunjungi. Berwisata di Jogja, kurang lengkap rasanya jika Anda tak menghabiskan waktu dengan mencari tempat menginap. Sebuah hotel yang satu ini bisa jadi pilihan terbaik untuk Anda. Tickle Hotel merupakan hotel di Jogja yang rekomended dan jadi favorit pelanggan.

Tentang Tickle Hotel

Tickle Hotel memadukan konsep smart bergaya modern dengan sentuhan lokal. Bagi yang ingin menginap di hotel namun khawatir dengan harga, hotel ini jadi satu pilihan tepat. Tickle Hotel merupakan hotel berbintang dua. Meski jauh dari kesan megah, namun hotel masih bisa menawarkan sejumlah fasilitas memadai.

Jam Buka Tickle Hotel

Tickle Hotel beroperasi selama 24 jam dari hari Senin sampai Minggu. Anda dapat memesan tiket untuk sewa kamar kapan saja dengan melalui aplikasi pesan kamar atau datang langsung ke lokasi. Namun jika ingin lebih mudah, bisa menghubungi Customer Service Tickle Hotel yang tertera.

Harga Sewa Kamar Tickle Hotel

Berdasarkan tarif rata untuk kamar standar, harga sewa untuk satu kamar tidur tipe Delux Double or Twin mulai dari Rp. 378.000 hingga Rp. Rp. 405.000 per malam.  Sedangkan harga sewa untuk satu kamar tidur bertipe Superior Double or Twin yaitu Rp. 310.500.

Fasilitas dan Keunggulan Tickle Hotel

Tickle Hotel merupakan penginapan yang menawan karena benar-benar menawarkan konsep modern dibalut nuansa Jawa. Hotel menyediakan tipe kamar Superior dan Deluxe didominasi oleh interior kontenporer berwarna coklat dan putih. Kamar hotel selalu tertata rapi, bersih dan nyaman digunakan.

Fasilitas di dalam kamar meliputi AC. TV, meja, kasur, kamar mandi dengan shower, bath up dan pemanas. Fasilitas umum yang dapat digunakan oleh pengunjung hotel diantaranya ruang untuk bisnis, lift, ruang pertemuan, restoran, dan area bebas rokok yang ramah untuk anak-anak. Layanan servis meliputi laundry, rental mobil, fotocopy, jasa kesehatan, layanan berita dan tour.

Alamat Tickle Hotel

Kawasan hotel ini begitu strategi dengan kemudahan akses transportasi yang memadai. Tickle Hotel beralamat di Jl. Urip Sumoharjo No. 64, Daerah Istimewa Yogyakarta. Jika dilihat dari rute peta, letak Tickle Hotel bersebrangan dengan Empire XXI dan Lembaga Pendidikan Perkebunan Yogyakarta. Informasi dan booking bisa melalui Contact Person Tickle Hotel di (0274) 560393.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *