Hadiri Reuni, Motor Ariel Noah Seharga Rp 175 Juta Bikin Salfok

by -421 Views
motor matic kustom ariel italjet dragster harga 175 juta
motor matic kustom ariel italjet dragster harga 175 juta

Beredar rangkain video viral berisi aktivitas Ariel Noah menghabiskan akhir pekan di Bandung. Video viral tersebut diunggah di platform media sosial Tiktok. Beberapa video tersebut memperlihatkan Ariel Noah yang kembali ke sekolah tempat dulu dia menuntaskan pelajarannya ditingkat SMA. Ariel bersekolah di SMAN 23 Bandung.

Selain untuk reuni bersama teman teman lama, Ariel Noah juga terlihat menemui staff dan guru-guru yang mengajar disana. Momen apa saja yang terlihat di video yang dibagikan oleh akun Tiktok @.yulieaulie_1113 tersebut? Motor apa yang dikendarai oleh Ariel Noah sehingga membuat banyak netizen salah fokus? Berikut ini informasi lengkapnya.

Ariel Noah Mengunjungi SMA Untuk Untuk Keperluan Reuni

Dari video yang diunggah di akun Tiktok tersebut, diketahui Ariel berkunjung ke Bandung untuk menghadiri acara reuni bersama teman teman lamanya di SMAN 23 Bandung. Namun sebelum reuni dengan teman temannya di tempat yang telah ditentukan, Ariel terlebih dahulu mengunjungi sekolah SMA tempat dulu ia belajar.

Tidak hanya bernostalgia mengunjungi sekolah, Ariel Noah juga menemui guru-guru dan staff yang sedang bekerja di SMA tersebut. Benar benar artis dengan watak terpuji ya si ariel ini. Meski sudah jadi musisi terkenal tapi tidak melupakan sosok guru yang dulu pernah mendidiknya.

Sikap Ariel Noah Ke Guru-Guru Mendapatkan Pujian Dari Netizen

Jauh dari pemberitaan negatif, sikap positif Ariel Noah ini kembali ia tunjukkan saat menemui guru-guru di sekolah SMA 23 Bandung. Ariel Noah terlihat sempat membungkuk ketika bertemu dengan guru-guru yang ada disana. Selain itu Ariel tidak segan mencium tangan guru yang dulu pernah mengajarnya.

Aktivitas Ariel Noah yang terlihat membungkuk dan mencium tangan tersebut terjadi ketika Ariel Noah memasuki ruang multimedia di SMAN 23 Bandung. Di dalamnya, sudah ada guru-guru yang menunggu Ariel di dalam ruangan. Tanpa ragu, Ariel pun mendatangi guru-guru tersebut sambil membungkuk dan mengulurkan tangan untuk menyalami mereka satu satu.

Ariel Noah Dikerubuti Emak-Emak

Kedatangan Ariel Noah ke lokasi SMAN 23 Bandung ternyata sudah memicu kehebohan sejak awal. Sebagai bukti, baru mau memarkirkan motor di area parkir saja, sosok mantan vokalis band peterpan ini sudah dikerubuti emak-emak. Apalagi tujuan emak emak mengerubuti Ariel Noah selain untuk meminta foto bareng.

Di dalam video, Ariel pun terlihat dengan sabar melayani emak emak untuk berfoto bersama. Benar benar artis baik hati dan tidak sombong kan? Datang tanpa pengawalan dan tidak risih dikerubuti emak emak yang memintanya untuk berfoto.

Motor Matic Ariel Seharga 175 Juta Membuat Netizen Salah Fokus

Melihat video kunjungan Ariel ke SMAN 23 Bandung dan dikerubuti emak emak, netizen justru salah fokus. Bukannya fokus pada sosok Ariel, netizen justru banyak yang mengomentari motor yang dikendarai Ariel. Ya, pada moment tersebut, Ariel memang terlihat mengendarai motor matic yang cukup unik.

Setelah diselidiki, ternyata motor Ariel Noah tersebut Italjet Dragster A.R.L. motor ini diketahui memiliki harga yang cukup fantastis. Harga motor matic keluaran baru tersebut mencapai Rp 175 juta. Tidak hanya sampai disitu, motor matic ini hanya ada 50 di dunia. Motor matic unik ini merupakan karya kolaborasi antara Italjet, Smoked Garage dan Utomocorp. Didesain khusus untuk Ariel Noah. Makanya di namanya ada huruf A.R dan L.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *