Hadits Ramadhan Dibagi 3 Ternyata Dhaif, Begini Cara Menyikapinya

by -227 Views
hadits dhaif ramadhan dibagi 3

Hadits Ramadhan dibagi 3, Shahih tidak? Bulan Ramadhan memang bulan penuh berkah. Di bulan ini, pahala amalan yang kita lakukan dilipatgandakan. Kita juga merasa lebih ringan ketika melakukan amalan-amalan di bulan puasa dibandingkan ketika beramal di bulan bulan lainnya.

Oleh karena berlipat gandanya pahala untuk amalan yang dilakukan di bulan puasa ini, para ulama pun gencar mengajak untuk melakukan kebaikan dalam ceramah ceramahnya. Dalam rangka mengajak berbuat baik, para ulama tak jarang menggunakan Hadits-Hadits untuk menguatkan ajakan mereka.

Hadits Ramadhan Dibagi 3 Menjadi Hadits yang Sering Dipakai Oleh Para Ulama

Salah satu Hadits yang sering dipakai ulama untuk mengajak umat islam berbuat kebaikan di bulan puasa adalah hadits ramadhan dibagi tiga. Menurut Hadits ini, 10 hari pertama di bulan ramadhan adalah rahmat, 10 hari berikutnya adalah ampunan sedangkan 10 hari terakhir dalam bulan ramadhan adalah terbebas dari api neraka.

Diriwayatkan oleh al-Baihaqi dalam Syuʽabul Iman dan juga diriwayatkan oleh Ibn Khuzaimah dalam Shahih ibn Khuzaimah, hadits ini bersumber pada Ali ibn Zaid ibn Jadʽan yang dianggap sebagai orang Dhaif oleh para ulama.

Meski Hadits Ramadhan Dibagi 3 dhaif, Tetap Boleh Diikuti

Meskipun banyak ulama memvonis Hadits ini sebagai hadits dhaif, namun karena tidak berhubungan dengan akidah serta hukum halal haram, maka isinya boleh diamalkan. Haditsnya uga boleh disampaikan dalam ceramah ceramah walau tanpa menyebutkan sifat kedhaifannya.

Hadits Shahih Tentang Keistimewaan Bulan Ramadhan Untuk Ceramah

Meski diperbolehkan untuk dipakai di ceramah, sebaiknya Hadits dhaif diganti dengan Hadits dengan isi serupa. Berikut ini 3 Hadits shahih tentang keutamaan Bulan Ramadhan yang bisa jadi pengganti hadits ramadhan dibagi 3 yang dianggap dhaif oleh banyak ulama.

 

Hadits Pintu Surga Dibuka, Setan Setan Dibelenggu Di Bulan Ramadhan

Hadits dibawah ini mengungkapkan keistimewaan bulan ramadhan. Menurut Hadits yang diriwayatkan ahmad ini, di bulan Ramadhan, pintu surga dibuka, pintu neraka ditutup, setan setan dibelenggu dan ada satu mana yang lebih baik dari 1000 bulan. Berikuti ini Hadits beserta artinya.

Hadis Ramadhan Keistimewaan Bulan Ramadhan PintuAC Surga Dibuka
Hadis Ramadhan Keistimewaan Bulan Ramadhan PintuAC Surga Dibuka

Hadits Tentang Puasa Ramadhan Sebagai Penebus Doa

Menurut Hadits di bawah ini, Ibadah puasa adalah penebus dosa hingga datang bulan ramadhan berikutnya.

puasa Ramadhan Sebagai Penebus Dosa
puasa Ramadhan Sebagai Penebus Dosa

Hadits Tentang Pahala Memberi Makan Pada Orang yang Berbuka Puasa

Hadits dibawah ini menyampaikan bahwa pahala memberi makan pada orang yang berbuka puasa adalah sama dengan pahala orang yang menjalankan ibadah puasa itu sendiri.

hadis memberi makan orang yang berpuasa
hadis memberi makan orang yang berpuasa

Hadits Tentang Sedekah Paling Baik Yaitu Sedekah Yang Dilakukan Di Bulan Puasa

Menurut Hadits di bawah ini, sedekah paling baik adalah sedekah yang dilakukan di bulan puasa.

sedekah paling baik adalahsedekah yang diakukan di bulan puasa
sedekah paling baik adalahsedekah yang diakukan di bulan puasa

 

 

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *