Hari Dokter Nasional 2023: Mari Mengetahui dan Meramaikan!

by -309 Views

hari dokter nasional 2023

Tahukah Anda bahwa pada hari Selasa 24 Oktober 2023 ini merupakan peringatan hari dokter nasional 2023? Informasi mengenai hari ini memang tidak bisa Anda lihat di kalender karena memang tidak ada di sana. Namun, di berbagai postingan media sosial, website, dan Google pasti ada satu atau dua postingan yang lewat. Sebagai seseorang yang baru saja mengetahui mengenai fakta ini tentu saja Anda membutuhkan banyak informasi mengenai peringatan hari dokter ini.

Ada banyak hal menarik yang bisa Anda ketahui terkait hari dokter di Indonesia. Ulasan berikut ini akan membantu Anda untuk mengetahui seperti apa peringatan hari dokter nasional. Silakan ikuti dan simak dengan baik siapa tahu Anda bisa berpartisipasi aktif untuk meramaikan atau bahkan mengikuti beberapa event yang ada.

Sejarah Penetapan Hari Dokter Nasional 2023

Pertama-tama tentunya Anda harus tahu dulu mengapa di tanggal 24 Oktober ini menjadi peringatan hari dokter nasional. Anda tentunya tahu bahwa di Indonesia juga ada hari ibu dan hari guru. Kedua hari peringatan ini menyimpan sejarah dan alasan khusus terkait penetapan hari peringatan nasional tersebut. Hal itu tentu juga berlaku untuk hari dokter nasional 2023 ini.

Pemerintah Indonesia tentu tidak serta merta menunjuk atau menetapkan tanggal tertentu di kalender untuk memperingati suatu hal. Maka dari itu sangat penting bagi Anda untuk tahu dulu kenapa sih ada penetapan hari dokter di Indonesia. Hari dokter ini berawal dari lahirnya organisasi bernama Ikatan Dokter Indonesia yang pada awal kelahirannya ternyata belum diresmikan.

Baca juga: 9 Manfaat Berkebun di Rumah, Dari Kesehatan sampai Peluang Bisnis

Organisasi yang berdiri pertama kali di tahun 1911 ini tentu saja namanya belum Ikatan Dokter Indonesia (IDI) seperti sekarang ini. Melainkan, Vereniging van Indische Artsen yang kemudian berubah menjadi Vereniging Van Indonesische Genesjkunidgen dengan singkatan VGI.

Organisasi ini bertahan hingga pada tahun 1940 berhasil mengadakan kogres di Solo. Namun 3 tahun berselang setelah masa pendudukan Jepang di Indonesia, organisasi ini bubar. Pada masa itu organisasi kedokteran VIG berganti menjadi Jawa izi Hooko-Kai. Jadi, jangan mengira bahwa pembubaran organisasi kedokteran ini merupakan akhir melainkan hanya berganti seperti sebelumnya.

Pada tahun 1950-an, mulailah muncul istilah-istilah nama Perkumpulan Dokter Indonesia dan Persatuan Thabib Indonesia. Di tahun yang sama pula berlangsung sebuah pertemuan para dokter ini dan menghasilkan Muktamar I Ikatan Dokter Indonesia (MIDI). Salah satu hasil muktamar tersebut adalah terpilihnya Dr. Sarwono Prawirohardjo sebagai Ketua Umum IDI yang pertama.

Puncaknya, pada akhir bulan Oktober 1950 bertepat di tanggal 24 akhirnya IDI Secara resmi mendapatkan legalitas di mata hukum. Oleh karena itulah, tanggal 24 Oktober menjadi peringatan untuk hari dokter nasional.

Mengapa Harus Meramaikan Hari Dokter Nasional?

Ketika hari dokter nasional 2023, mungkin saja terlintas di benak Anda mengapa harus merayakan hari ini. Pun sejak duduk di bangku sekolah dulu sebagian besar dari Anda tidak merayakannya atau justru tidak tahu sama sekali. Profesi dokter adalah profesi mulia yang dapat menyelamatkan nyawa manusia dan juga membantu memulihkan mereka yang sakit dengan perawatan dan obat.

Sudah pasti profesi ini harus mendapatkan penghargaan tinggi dan rasa hormat dari masyarakat, bukan? Mereka adalah garda terdepan yang memastikan bahwa masyarakat Indonesia bisa hidup dengan nyaman dan sehat. Memberikan penghargaan berupa ikut serta meramaikan hari yang bersejarah bagi mereka yang berprofesi sebagai dokter dan sebagainya pasti akan sangat berarti bagi mereka.

Nah, berikut ini merupakan beberapa hal yang menjadi alasan mengapa Anda harus turut serta merayakan hari dokter nasional 2023 ini. Silakan simak dan ketahui agar Anda tahu betapa bermakna dan pentingnya hari dokter nasional ini.

Menjadi Pengingat Akan Peran Dokter di Negara Indonesia

Kesehatan merupakan salah satu poin penting yang harus menjadi perhatian semua orang. Tanpa itu manusia pasti akan kesulitan untuk bertahan di tengah serangan berbagai penyakit yang berasal dari setiap hal yang mereka temui sehari-hari. Para dokter juga tak jauh berbeda dengan para pejuang yang berusaha untuk membentuk NKRI.

Hal ini mungkin mengejutkan bagi sebagian besar orang karena yang mereka tahu tugas seorang dokter hanya sebatas merawat dan memberi pengobatan. Dokter zaman dulu bukan hanya dokter biasa karena juga sebagai penulis serta aktivis. Para dokter ini juga ikut memperjuangkan NKRI dengan berbagai upaya sesuai dengan kemampuan mereka.

Anda pastinya sangat kenal dengan nama-nama Dr. Sutomo, Dr. Wahidin Sudirohusodo, dan Dr. Cipto Mangunkusumo, bukan? Ya, ketiga dokter tersebut adalah sedikitnya dari sekian banyak dokter di Indonesia yang ikut memperjuangkan kemerdekaan. Mengingat peranannya tersebut, sudah pasti sangat pantas bagi para dokter untuk menerima penghargaan dan penghormatan dalam bentuk perayaan hari dokter nasional 2023 dan tahun-tahun selanjutnya.

Menghormati dan Menghargai Mereka yang Berprofesi Sebagai Dokter

Akan tetapi tunggu dulu, jangan jadikan poin sebelumnya sebagai alasan untuk mengenang jasa dokter zaman dulu saja. Anda pun harus menghormati dan menghargai para dokter yang saat ini juga, ya! Tentunya masih segar di ingatan bagaimana sepak terjang para dokter dalam penanganan pandemi Covid-19 pada akhir 2019 lalu, bukan?

Dokter saat ini berjuang keras melawan berbagai jenis penyakit baru dan menemukan perawatan serta obat yang tepat. Inovasi dalam hal penanganan pasien serta obat-obatan juga terus mereka lakukan demi mendapatkan obat yang paling efektif. Selain itu juga, para dokter terus berusaha memberikan edukasi kesehatan bagi masyarakat sehingga melek kesehatan.

Mereka berperang dengan stigma, adat, atau kata orang zaman dulu yang sebenarnya sangat tidak relevan di dunia kesehatan. Perayaan hari dokter nasional 2023 ini tentunya sangat berarti bagi para dokter masa kini.

Baca juga: Makan Potato Tidaklah Buruk Bagi Kesehatan, Ini 6 Nutrisi Didalamnya!

Menjadi Penyemangat Bagi Para Dokter untuk Terus Menyehatkan Indonesia

Anda jelas tahu bahwa profesi dokter merupakan salah satu profesi yang tergolong sibuk dan memiliki tingkat stres yang tinggi. Di sisi lain, para dokter selalu dituntut untuk berpikir jernih dan cepat tanggap dalam berbagai kondisi. Karena salah atau terlambat sedikit saja bayarannya adalah nyawa.

Dengan tingkat stres dan pekerjaan yang begitu menguras tenaga dan pikiran tentu saja mereka membutuhkan dukungan yang besar. Penyemangat sangat penting bagi mereka untuk bisa bertahan di tengah tuntutan pekerjaan yang tinggi demi menyelamatkan nyawa-nyawa masyarakat Indonesia. Dukungan, penghormatan, atau penghargaan sekecil apa pun dari masyarakat tentunya bisa memberikan sumber energi bagi para dokter menjadi penyelamat dan menyehatkan Indonesia.

Demikianlah informasi menarik mengenai hari dokter nasional 2023 yang dapat Anda ketahui. Sekarang Anda bisa ikut merayakan dan meramaikan hari dokter Indonesia bersama kawan atau rekan dokter lainnya. Hari ini merupakan hari yang penting bagi para dokter khususnya dan para rekan medis di seluruh Indonesia.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *